Mini Buku Mewarnai "Cinta Lingkungan"

Engkau & Mereka
Awal  berdiskusi tentang ujian lanjutan ekstrakurikuler SEL. Saya memilih untuk membuat gambar/doodle. kebetulan saya di ajak oleh master aup untuk membuat sketsa gambar yang ada di dunia maya  tentang kelakuan manusia terhadap pohon.

Benar sekali, pamong kami ingin memiliki alat kampanye guna mendidik anak-anak Indonesia memiliki karakter cinta lingkungan dengan satir-satir dalam wujud gambar. Pesan inilah yang ingin tersampaikan pada anak yang nantinya akan mewarnai sketsa yang saya buat ini.

Wal hasil, akhirnya saya mulai menggambar sketsanya dari contoh yang ada diberbagai media untuk kemudia saya amati, tiru dan modifikasi. Namun, dalam membuat sketsa ini saya membutuhkan waktu yang sangat lama karena saya melakukannya jika memiliki waktu luang dan melakukannya dalam keadaan hati senang. Bergejolak dengan persiapan ujian sekolah, rencanaelanjutkan SMA hingga pandemi Covid19 menjadi ujianya.

Tahap mewarnai yang saya rasa sangat menyita waktu, hingga akhirnya saya mengatur strategi dari awal merencanakan 15 sketsa gambar namun saya hanya bisa menyelesaikan 5 saja. Lebih parahnya lagi hanya 1 yang bisa saya warnai sebagai contoh saja. Namun saya berharap pesan dalam gambar tetap akan tersampaikan.

Saya mencoba menggunakan apk di smartphone yang saya miliki. awalnya saya ingin menggunakan crayon namun di era sekarang yang serba menggunakan internet dan handphone . Saya  mencoba menggunakan apk, kesulitan mewarnai dengan apk adalah mencari sisi gelap terangnya karena dalam mengerjakannya kita harus dapat merasakan keadaan tersebut atau setidaknya memiliki bayangan pada potret yang terjadi pada gambar. Hal ini dilakukan agar gambar terasa lebih hidup. Berikut ini karya mini buka gambar saya.

Klik disini download "engkau & mereka"

Terima kasih untuk semuanya :)
Salam SEL

Comments

  1. Terus berkarya menuju yang terbaik, doa Bpk/Ibu guru selalu menyertai setiap langkah kalian..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts